Dempo XLer
Daerah  

Wabup Bengkulu Utara Membuka Musrenbangcam di Kerkap

Andi Hartono
Wabup Bengkulu Utara Bersama Kades Kec. Kerkap
Tokoh Komputer Bengkulu

SorotBengkulu – Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE., M.AP membuka kegiatan Musrenbang RKPD (Rencana Kerja Pembangunan Daerah) Kecamatan di Aula Kecamatan Kerkap pada Selasa (17/01/2023).

Menurut Wakil Bupati, tujuan dari kegiatan Musrenbang ini adalah untuk menyelaraskan pikiran, tujuan, dan niat, sehingga program-program pembangunan yang akan datang akan lebih tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat.

Wabup BU menyampaikan bahwa membangun sebuah daerah tidaklah mudah dilakukan sendiri-sendiri, sehingga dibutuhkan kerjasama dan kolaborasi yang baik. Dalam kesempatan Musrenbang kali ini, Wakil Bupati mengajak seluruh pihak untuk bekerjasama dan berkoordinasi dengan baik.

Kesempatan tersebut, Wakil Bupati juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan produk-produk yang memiliki potensi di wilayah Kecamatan Kerkap. Dengan meningkatkan potensi yang ada, Wakil Bupati berharap mampu meningkatkan kreativitas masyarakat dan membawa daerah menjadi lebih maju dan berkembang di masa yang akan datang.

Baca:  Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Dorong Tindak Lanjuti Hasil Pemeriksaan BPK
Penulis: Andi HartonoEditor: Lieos
Gege Interior Bengkulu